• Posted by : Sang Pemburu Ilmu Sunday, November 15, 2015




    Part 2
    Keinget lagi lanjutan taujih dari Murobbi yang kemrin (AIR)..
    alhamdulillah keinget lagi, setelah kemarin terpotong karena sebab tertentu...
    Dan ini masih berkaitan dengan Air lagi, dan ini diambil dari kisah Seorang Khalifah sekaligus sahabat Nabi SAW (namanya ane lupa, soale kantuk juga ikut liqo' kemarin).. he he.

    Kisah ini berawal saat akan dilaksanakan eksekusi mati tahanan Asal Persia (klo sekarang terkenal dengan bangsa Iran).. Sebelum eksekusi si tahanan bertanya ke sang khalifah..
    Si Tahanan : "Ya Khalifah, bolehkah saya meminta segelas air sebelum engkau mengeksekusiku, ya amiirul mukminin.."
    Sang Khalifah : "Iya.."
    Di ambilkanlah segelas air untuk si tahanan tadi..
    Tahanan : " Ya Kholifah, apakah engkau mau berjanji kepadaku, untuk bisa menjamin keselamatanku sampai aku meminum habis segelas air ini ?"
    Sang Khalifah :"Iya saya berjanji akan menjamin keselamatanmu hingga engkau menghabiskan air tersebut.."
    Setelah itu, tidak disangka ternyata si tahanan membuang segelas ait tadi ke tanah dan berkata kepada Sang Khalifah... "Ya Khalifah, engkau tadi telah berjanji kepadaku untuk menjamin keselamatanku hingga aku meminum sampai habis segelas air tadi, sampai saat ini dan hingga kapanpun saya tidak akan menghabiskan segelas air tadi, saya menagih janji engkau ya Khalifah..."
    Maka selepas itu sang kholifah melepas dan tidak jadi mengeksekusi si tahanan persia tadi....

    Ini banyak pelajaran yang bisa kita ambil... tapi saya akan mengambil satu pelajaran dari sikap sang khalifah yg telah berjanji kepada tahanan tadi..
    Karena Janji adalah Janji, dan harus Ditepati, meski janji itu dengan seorang musuh..
    itu salah satu hikmahnya, dan masih banyak lagi pelajaran dari kisah tersebut..
    Tetap semangat!!!

    Sumber :
    Facebook : Muhammad Jarwaji Abdullah

    { 1 comments... read them below or add one }

    Terimakasih telah membaca di blog saya, sliahkan tinggalkan komentar.

  • Copyright © - Nisekoi - All Right Reserved

    Bugar Sepanjang Masa Powered by Blogger